MEDIA INFORMASI INDEPENDEN || Kaba Salingka Nagari || News || Tutorial || Email:Berdinamikaofficial@gmail.com

Maulid Nabi, Syiar Islam Sebagai Sarana Meningkatkan Pengetahuan dan Kecintaan Kepada Nabi


Ratusan masyarakat sitiung 5 yang meliputi 3 jorong yakni jorong Bukit Mindawa, jorong Campur Jaya dan Jorong Padang Sari menghadiri pengajian akbar Maulid Nabi Muhammad Saw yang berlokasi di simpang 3 dusun 2 Bukit Mindawa, Sabtu malam 14 Oktober 2023. 

Pengajian diisi oleh penceramah Ustadz Sandra Eko Milton atau biasa dikenal dengan Ust. Kamil. Penceramah sekaligus kepala sekolah SLTP Andalas Cendikia Dharmasraya.


Dalam pengajian Ustadz Kamil menyampaikan. "RASULULLAH Saw perintahkan kepada umatnya, ajarkan kepada anak kalian 3 perkara. Pertama, cintailah Nabi kalian. Kedua, cintailah keluarga dari Nabi Muhammad Saw. Dan yang ketiga, bacalah Alquran.

Beliau menambahkan bahwa Maulid Nabi adalah sebuah kegiatan syiar Islam yang memiliki banyak keutamaan. Selain dari perintah Nabi, Maulid Nabi dapat menjadi sarana menambah ilmu untuk mengenal lebih dekat tentang Nabi Muhammad Saw. Tidak banyak orang yang rajin membaca buku, atau mempelajari sejarah Nabi lewat buku. Dengan adanya kegiatan Maulid Nabi, maka dapat menjadi sarana untuk menambah pengatahuan dan kecintaan kita kepada Nabi, atau setidaknya mengingatkan kembali tentang kemulian Nabi dan keutamaan Akhlaknya.

Sebelum memulai pengajian, acara dimulai dengan pembacaan Tilawatil Quran, Sambutan dari ketua panitia, Muriyono serta senandung sholawat yang dipimpin oleh ustadz Tarsono yang diikuti oleh seluruh masyarakat yang hadir. Kemudian diakhiri dengan pembacaan doa.

Selaku ketua panitia, Muriyono menyampaikan harapan kepada seluruh masyarakat agar kita terus melestarikan syiar-syiar Islam di tengah-tengah masyarakat dan tidak dibatasi oleh sekat-sekat wilayah atau kejorongan. 


Share:

KEJARI DHARMASRAYA ABAIKAN PERINTAH JAKSA AGUNG? HARY PERMANA: "HARUSNYA MASALAH WALI NAGARI SIKABAU DISELESEIKAN OLEH INSPEKTORAT BUKAN KEJAKSAAN"


Ribuan masyarakat yang menamakan diri sebagai Aliansi Masyarakat Sikabau melaksanakan aksi damai di depan kantor kejaksaan Negeri Dharmasraya pada hari Selasa 10 Oktober 2023. 

Bermula dari keresahan yang dialami oleh hampir seluruh perangkat Nagari, Niniak mamak, dan pemuka masyarakat atas berlarut-larutnya proses penyidikan terhadap Wali Nagari, Niniak mamak dan tokoh masyarakat Sikabau.

Aksi damai dimulai dari kantor Koperasi Niniak Mamak Sikabau menuju halaman kantor Kejaksaan Negeri Dharmasraya yang dikawal langsung oleh pihak kepolisian dari Polres Dharmasraya.

Dalam aksi tersebut orator sekaligus mantan Ketua Pemuda Sikabau Hary Permana mempertanyakan  kenapa Kejaksaan Negeri Dharmasraya mengabaikan perintah Jaksa Agung pada pidatonya bulan Februari lalu dan memaksakan pemeriksaan terhadap Wali Nagari Sikabau. 

Di hadapan semua jaksa yang hadir serta masyarakat, polisi dan awak media, Hary permana memperdengarkan pidato Jaksa agung tersebut melalui pengeras suara.

Dalam pidato jaksa Agung ST Burhanuddin mengatakan berikut.

"Kemudian ada yang menggelitik sebenarnya kepada kami. Kesempatan ini saya ingin menyampaikan adanya keluhan yang sampai ke kami. Demikian juga keluhan ke Pak Mendagri, adanya kepala !, ya kepala desa yang menjadi objek pemeriksaan. Saya perintahkan kepada kalian apabila ada laporan tentang terjadinya dugaan tindak pidana korupsi yang dilakukan oleh kepala desa, renungkan dulu oleh kalian. Kepala desa itu adalah seorang swasta, bahkan di kampung, yang tidak mengerti aturan bagaimana keuangan pemerintah. Kemudian kalian jadikan objek pemeriksaan. Tolong jangan lakukan itu. Saya akan buat aturannya,” ujar ST Burhanuddin.

"Lakukan melalui inspektorat dulu. Kembalikan ke inspektorat dulu. Dan mohon teman-teman di inspektorat nanti berikan penilaian yang seobjektif mungkin. Mana yang ada mens reanya (bukti-bukti yang mengarah ke niat jahat), mana yang tidak?” lanjut ST Burhanuddin, berpesan kepada para jaksa dan inspektur (inspektorat/pemda).

“Kalau tidak ada mens reanya, tolong sekalipun jangan kalian usilin (diperiksa),” tegas ST Burhanuddin.

Setelah memperdengarkan pidato jaksa agung tersebut. Hary permana mempertanyakan kenapa Kejari Dharmasraya tidak mematuhi perintah dari Jaksa Agung? Kenapa kasus Wali Nagari Sikabau harus dibuat berbeda dan berbelit-belit? Hary Permana melanjutkan bahwa kasus ini harusnya diseleseikan oleh Inspektorat bukan kejaksaan.

Aksi damai kemudian diakhiri dengan penyerahan secara tertulis tuntutan peserta aksi kepada Plt. pimpinan Kejari Dharmasraya Khairul dan meminta Kejaksaan memberikan jawaban hingga hari Senin minggu depan. 

Yang menjadi sorotan lebih lanjut dalam aksi tersebut adalah tuntutan peserta aksi kepada salah satu Jaksa yang berinisial DM supaya keluar dari kantornya dan menemui masa untuk mengklarifikasi dan meminta maaf atas sikapnya yang tidak beretika dalam melakukan pemeriksaan terhadap Niniak mamak serta tokoh-tokoh masyarakat Sikabau.

Namun disayangkan permintaan tersebut tidak terlaksana karena jaksa yang dimaksud tidak kunjung menemui peserta aksi hingga aksi selesei.[]


Share:

PUASA DOPAMIN



Dopamin adalah hormon yang dihasilkan oleh otak disaat melakukan hal-hal yang menimbulkan sensasi yang menyenangkan atau bahagia. Sensasi tersebut akan diingat dan ingin kembali diulang oleh tubuh atau sehingga menimbulkan rasa  candu. Apabila dopamin terus menerus dihasilkan oleh tubuh, akan mengakibatkan gelisah dan berujung stres. 

Kelebihan dopamin dan kekurangan dopamin dari standar normal dapat merusak tubuh.

Saat dopamin berlebihan maka hal biasanya dianggapkan menyenangkan tidak lagi menjadi menyenangkan sehingga untuk mendapatkan sensasi menyenangkan maka cendrung melakukan hal-hal yang menyimpang seperti narkoba.

Namun kekurangan hormon dopamin dapat menurunkan motivasi dan fokus.

Dopamin harus dikontrol dengan cara mengendalikan diri terhadap keinginan untuk melakukan sesuatu yang menyenangkan secara terus menerus.

Proses menahan diri dari aktivitas yang menyenangkan secara terus menerus disebut dengan puasa dopamin atau dikenal dengan istilah dopamin detox.

Mengendalikan dopamin bukan berarti meninggalkan hal-hal yang menyenangkan. Namun dapat dilakukan dengan mengendalikan diri dan membatasi diri dari hal-hal yang menyenangkan secara terus menerus.

Di era modern banyak aktivitas yang dapat membuatkan kelebihan dopamin bahkan menjadi candu. Diantaranya adalah, kecanduan terhadap gadget, menonton televisi, game online ataupun judi online yang marak beredar di kalangan remaja  saat sekarang ini.

Share: